Oki Setiana Dewi Muslimah Masa Kini

 
Oki Setiana Dewi - Sosok publik figur satu ini mungkin sudah tidak asing lagi di telinga kita, wanita muslimah yang cantik ini mulai dikenal ketika ia sukses membintangi film yang berjudul "Ketika Cinta Bertasbih" yaitu sebuah film yang diadaptasi dari novel terlaris karya penulis terkenal Habiburrahman el shirazy. Istri dari Ory Vitrio De Janeiro ini saat ini aktif sebagai seorang penulis dengan karya-karya best seller, pembicara di berbagai pertemuan serta juga sebagai uztadzah di beberapa program televisi nasional. Oki Setiana Dewi lahir di Batam pada tanggal 13 Januari 1989. Ia adalah anak pertama dari tiga bersaudara yang kesemuanya perempuan. Orang tua Oki bernama Sulyanto dan Yunifah Lismawati yang merupakan pasangan suami istri berdarah Jawa – Palembang. Sejak tahun 2005, keluarga Oki hijrah dan menetap di Jawa tepatnya di Depok.

Oki sendiri menyelesaikan SMA nya juga di SMAN 1 Depok. Ketika SMA, Oki selalu langganan menjadi juara kelas. Ia juga sering mewakili sekolahnya dalam berbagai perlombaan akademis dan non akademis. Oki termasuk siswa yang pintar hingga bisa diterima di Universitas Indonesia. Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya pada tahun 2012. Aktris dengan ikon muslimah ini telah banyak menginspirasi remaja tanah air. Ia menjadi mahasiswi terbaik dan berprestasi di kampusnya yakni sebagai mahasiswi baru terbaik OKK UI 2007, mahasiswi baru terbaik PSA MABIM FIB UI 2007, serta mahasiswi berprestasi bidang seni FIB UI 2010. Usai meraih gelar sarjana, Oki menjadi santriwati program Tahfidzul Qur’an di Rumah Qur’an yang terletak di Depok. Lalu, ia mempelajari bahasa arab di Universitas Umm Al Qura di Makkah pada tahun 2012.

Namanya mulai dikenal masyarakat takkala ia sukses memerankan tokoh Anna dalam film berjudul "Ketika Cinta Bertasbih". Oki juga selalu kelihatan anggun dan smart serta religius. Sebelum berjilbab, Oki sempat bermain di beberapa FTV namun kemudian berhenti lantaran produser tak mengijinkan pemainnya pakai jilbab. Oki pun memilih berhenti daripada menanggalkan jilbabnya. Namun itu semua telah diganti oleh Allah dengan menjadikan Oki sebagai pemain utama wanita dalam film dan serial KCB.

Kisah Oki ketika memutuskan memakai jilbab adalah ketika sang bunda terserang sakit yang kata dokter sudah sulit disembuhkan. Mendengar itu Oki jadi sangat sedih. Ia pun lalu memutuskan untuk berjilbab agar bisa lebih dekat dengan Allah dan bisa lebi khusyuk mendoakan kedua orang tuanya terutama bundanya. Sejak saat itulah Oki memakai jilbab.

Selain menjadi artis, ia juga aktif sebagai penulis dengan beberapa judul bukunya yaitu Melukis Pelangi :Catatan Hati Oki Setiana Dewi, Sejuta Pelangi : Pernik Cinta Oki Setiana Dewi, Cahaya Di Atas cahaya Perjalanan Spiritual Oki Setiana Dewi, Hijab I'm In Love, Dekapan Kematian, Ketika Guru SD Sakit. Dalam bukunya yang berjudul Hijab I’m In Love, merupakan karyanya yang paling berbeda karena ia juga mengeluarkan album perdananya dengan judul yang sama.Dalam album Hijab Im in Love (2013) ini dinyanyikan bersama adiknya bernama Shindy.

Oki juga sering mengisi seminar kemuslimahan dan kepemudaan. Oki juga meluangkan waktunya mengajar ngaji di TPA untuk anak-anak dan ibu-ibu. Oki juga memiliki komunitas sendiri yaitu Sahabat Oki Setiana Dewi atau SOSD yang telah memiliki member beribu orang baik itu di Indonesia dan juga di luar negeri. Bersama komunitas tersebut, Oki menggalakkan kegiatan DMKM yaitu Dari Masjid ke Masjid dan juga program “Yuk Mengaji, Al Qur’an di Hati” dimana pelaksanaannya juga menyentuh lingkungan Lapas Wanita Tangerang. Kecerdasan dan prestasi Oki juga diakui ketika dirinya ditunjuk sebagai duta untuk Anak-anak Rumah Autis (2012) dan duta Internet Sehat dan Aman oleh kementrian Komunikasi dan Informatika 2010.

Oki Setiana Dewi menikah dengan Ory Vitrio yang seorang pengusaha, pada tanggal 12 Januari 2014 sebelumnya menjalani proses taaruf, Rio yang seorang pengusaha restoran yang berhasil dan bersahabat dengan Dude Herlino dan Teuke Wisnu ini mendatangi kediaman Oki Setiana Dewi untuk menemui Ayahnya Bapak Sulyanto untuk meminta Oki menjadi Istrinya. Dan entah kenapa, Kedatangan Laki – lai yang satunya membuat Ayahanda Oki Setiana Dewi langsung merespon baik dan menerima lamaran rio tersebut, Karna menerut Ayah Oki bahwa Rio pria yang santun dan sejalan dengan Oki Setiana Dewi Putri Sulungnya itu. Rio dan Oki memiliki perbedaan umur sekitar 7 tahun, Dan perbedaan umur yang cukup jauh tidak menghalangi keduanya untuk membina rumah tangga. Dari pernikahannya kemudian lahirlah seorang anak perempuan yang cantik bernama Maryam Nusaibah Abdullah, Maryam Nusaibah Abdullah atau yang sering disapa Ustadzah Maryam oleh Oki ini sangat lincah dan energik, Yang kata suami Oki bahwa Maryam suka kalau dipanggil Ustadzah Maryam.


Biodata Lengkap Artis Oki Setiana Dewi
Nama : Oki Setiana Dewi
Lahir : 13 Januari 1989 di Batam, Indonesia.
Pekerjaan : aktris Penulis Motivator Muslimah
Pasangan : Ory Vitrio
Orang tua : Sulyanto (ayah), Yunifah Lismawati (ibu)

Filmografi
  • Ketika Cinta Bertasbih (2008)
  • Ketika Cinta Bertasbih 2 (2009)
Sinetron
  • Ketika Cinta Bertasbih Spesial Ramadhan
  • Ketika Cinta Bertasbih Meraih Ridho Ilahi
  • Dari Sujud Ke Sujud
  • Anak-Anak Manusia
Buku
  • Melukis Pelangi ; Catatan Hati Oki Setiana Dewi : 2011
  • Sejuta Pelangi ; Pernik Cinta Oki Setiana Dewi : 2012
  • Cahaya Di Atas cahaya ; Perjalanan Spiritual Oki Setiana Dewi : 2012
  • Hijab I'm In Love : 2013
  • Dekapan Kematian : 2013
  • Ketika Guru SD Sakit
Penghargaan
  • Pendatang Baru Wanita Terbaik Indonesian Movie Award 2010
  • Pendatang Baru Wanita Favorit Indonesian Movie Award 2010
Sumber :

- http://biografi-orang-sukses-dunia.blogspot.com/2013/12/biografi-oki-setiana-dewi-artis.html
- http://pungkivication.blogspot.com/2015/05/profil-oki-setiana-dewi-paling-baru_26.html
- http://www.wowkeren.com/seleb/oki_setiana_dewi/profil.html
- https://id.wikipedia.org/wiki/Oki_Setiana_Dewi

0komentar: